KULIAH KERJA NYATA MUHAMMADIYAH AISYIYAH (KKNMAs)
Kuliah Kerja Nyata Muhammadiyah Aisyiyah (KKNMAs) merupakan program pemberdayaan masyarakat yang dilaksanakan secara kolektif oleh mahasiswa dan dosen pembimbing lapangan dari Perguruan Tinggi Muhammadiyah Aisyiyah di seluruh Indonesia. Program ini bertujuan untuk memperluas pengalaman dan jaringan mahasiswa. Melalui KKNMAs, mahasiswa dapat meningkatkan pemahaman mereka pada tingkat nasional serta berkolaborasi dengan rekan-rekan dari berbagai perguruan tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah